Informasi Order

Kelebihan Bantal Silikon Daripada Kapuk

Posted by Grosir Bantal Silikon, Bantal Guling Silikon dan Bantal Cinta Silikon on Minggu, 17 Agustus 2014

Banyak yang berbeda pendapat tentang bantal silikon dan kapuk, ada yang lebih suka bantal kapuk dan aja juga yang lebih suka bantal silikon. Pada umumnya orang telah lebih dahulu menggunakan bantal yang berisi kapuk, seiring perkembangan teknologi terciptalah silikon sebagai pengganti kapuk. Bagi orang lama, karena telah lebih dahulu dan lebih lama menggunakan bantal kapuk otomatis lebih memilih dan mengatakan lebih enak bantal kapuk.

Di sini saya akan menjelaskan apa sih kelebihan bantal silikon daripada bantal kapuk. Bukan karena saya adalah penjual bantal, tetapi karena saya sudah merasakannya sendiri keduanya jadi saya bisa membandingkannya dan bercerita pada anda.

Kelebihan Bantal Silikon Daripada Kapuk

Kelebihan bantal silikon daripada bantal kapuk

1. Empuk dan Nyaman

Tidak bisa dipungkiri kalau bantal silikon itu lebih empuk daripada bantal kapuk. Malah saking empuknya kadang bagi orang yang tidak pernah memakainya serasa tidur tidak menggunakan bantal (berat bantal 650 gram). Nah jika anda merupakan tipe orang yang biasa tidur dengan posisi bantal yang agak tinggi, sebaiknya menggunakan bantal yang beratnya 900 gram. Bisa memakai bantal cinta atau bantal silikon ukuran biasa tapi isinya lebih banyak dan mempunyai berat 900 gram.
Bantal yang empuk akan mengikuti tekstur tubuh kita mulai dari leher sampai kepala. Hal ini yang menyebabkan rasa nyaman ketika tidur. Tidur anda juga akan menjadi berkualitas.

2. Higienis

Bantal silikon lebih higienis dibandingkan bantal kapuk karena tidak menimbulkan debu juga tidak menimbulkan alergi.

3. Tidak Mudah Kempes

Bantal silikon mempunyai tingkat elastisitas yang lebih tinggi daripada dakron dan kapuk. Itulah yang membuat bantal silikon bisa mengembang lebih lama dan tidak mudah mengempis.

4. Perawatannya Mudah

Untuk perawatan seperti bau apek karena keringat ataupun cairan lain bisaebih baik dicuci manual dengan tangan untuk menghindari kerusakan pada partikel silikon agar tetap bisa mengembang dengan maksimal.
Jika menjemur agar kering, usahakan sebatas kering saja. Menjemur yang terlalu lama, sangat tidak dianjurkan agar partikel silikonnya tidak mengalami kerusakan.

5. Mudah dibawa kemana-mana

Ketika bepergian biasanya kita membawa bantal agar bisa tidur nyenyak. Bantal silikon bisa divakum agar kempes jadi bisa dengan mudah kita bawa kemana saja.

Jika masih ragu dengan kebenaran penjelasan saya di atas, anda bisa membuktikannya sendiri. Cek Harga Bantal Silikon Di Sini (KLIK) atau anda bisa membaca artikel tentang Perbedaan Bantal Silikon dan Dakron (KLIK)

Jika anda mempunyai pertanyaan seputar bantal, bisa anda tanyakan dengan meninggalkan pesan dikolom komentar. Terima kasih ☺

Blog, Updated at: 15.33.00

0 komentar:

Posting Komentar

Tolong tinggalkan pesan, kritik dan saran yang membangun. Terima kasih

ALAMAT KAMI

×